Strategi Komunikasi untuk Instagram SEAN-CSO

SEAN-CSO merupakan jaringan organisasi dari Thailand, Filipina, Malaysia, Indonesia, dan Australia yang berfokus pada pencegahan dan penanggulangan ekstremisme kekerasan.

Latar Belakang

Melalui platform digital, SEAN-CSO berupaya berbagi informasi, pengetahuan, ide, dan proyek terkait isu pencegahan dan penanggulangan ekstremisme kekerasan kepada masyarakat luas, terutama generasi muda dan komunitas yang rentan terpapar narasi ekstremisme. Untuk itu, diperlukan strategi komunikasi yang efektif guna meningkatkan pemahaman serta keterlibatan audiens terhadap isu tersebut.

Objektif

  • Meningkatkan awareness dan engagement audiens terhadap isu pencegahan ekstremisme kekerasan melalui kampanye digital yang terstruktur dan berbasis data.
  • Menyebarluaskan pesan kampanye dengan narasi yang kuat dan visual menarik.
  • Memperkuat jangkauan dan dampak pesan kampanye dengan melibatkan key opinion leader (KOL) yang relevan.
  • Mengukur efektivitas strategi kampanye dan memberikan rekomendasi untuk optimasi ke depan.

Strategi dan Pendekatan

Berikut yang kami lakukan:

1. Storytelling Berbasis Data

  • Menggunakan pendekatan naratif yang kuat untuk menyampaikan pesan kampanye dengan lebih emosional dan relatable.
  • Menggabungkan riset dan data terkini untuk membangun kredibilitas dan relevansi konten.

2. Optimalisasi Media Sosial

  • Instagram sebagai kanal utama untuk menyebarkan informasi dengan memanfaatkan berbagai fitur seperti Feed, Carousel, Stories, dan Reels.
  • Penggunaan desain visual yang menarik dan copywriting yang persuasif agar pesan lebih mudah dipahami dan menarik perhatian audiens.

3. Kolaborasi dengan Key Opinion Leader (KOL)

  • Menggandeng influencer, aktivis, dan pakar di bidang pencegahan ekstremisme untuk memperluas jangkauan kampanye.
  • Mendorong KOL untuk berbagi pengalaman, perspektif, dan edukasi kepada audiens.

4. Pendekatan Interaktif dan Edukatif

  • Menggunakan format interaktif seperti polling, Q&A, dan tantangan kreatif untuk meningkatkan partisipasi audiens.
  • Memanfaatkan storytelling visual dan infografis untuk mempermudah pemahaman isu kompleks.

5. Evaluasi dan Optimalisasi Berbasis Data

  • Melakukan analisis performa konten berdasarkan metrik engagement, reach, dan growth.
  • Menyesuaikan strategi berdasarkan tren dan insight dari audiens untuk meningkatkan efektivitas kampanye.

Output yang Dihasilkan

  • 8 feed post dan carousel per bulan dengan tema edukasi, inspirasi, dan aksi.
  • 4 Instagram Stories dengan format edukatif dan interaktif.
  • Kolaborasi dengan KOL untuk memperluas jangkauan kampanye.
  • Laporan bulanan dengan metrik engagement, reach, dan growth.
  • Analisis tren audiens dan rekomendasi strategi berdasarkan data.

Tautan

Galeri

IG SEAN-CSO #2
IG SEAN-CSO #4
IG SEAN-CSO #5
IG SEAN-CSO #6

Lawan radikalisme digital dengan
strategi komunikasi yang komprehensif
sekarang juga.